Tanjung Uban (wartalogistik.com) - Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP) melalui Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (PLP) Kelas II Tanjung Uban, Bintan, Kepuluan Riau, pada Sabtu (19/8) mendukung kegiatan masyarakat setempat yang merayakan HUT ke 78 Kemerdekaan RI melalui kegiatan balap sampan perahu naga yang biasa dikenal dengan sebutan "dragon boat race".
Kegiatan lomba perahu naga itu di inisiasi Pemerintah Desa Kuala Sempang dan berlangsung di Taman Rekreasi Desa Kuala Sempang, Kecamatan Seri Kuala Lobam, Bintan, Kepulauan Riau.
Kepala Pangkalan PLP Tanjung Uban, Sugeng Riyono menyatakan kegiatam pamwas dilakukan sebagai bentuk memberikan dukungan dari sisi aspek keselamatan dan keamanan pada masyarakat yang sedang merayakan HUT ke 78 Kemerdekaan RI dengan lomba sampan di perairan.
" Agar kegiatan masyarakat dalam kegiatan lomba berlangsung dengan lancar, aman dan selamat maka kami ikut ambil bagian dalam kegiatan pengawasan dan pengamanan atas kemungkinan adanya kejadian yang tidak diinginkan di perairan," kata Sugeng Riyono.
Pangkalan PLP Tanjung Uban dalam pamwas itu menggunakan Rigid Inflatable Boat (RIB) dengan menyertakan personil rescue sebanyak 5 orang.
Ditambahkan Sugeng Riyono, kegiatan pamwas dilakukan juga dengan bekerja sama pihak pengamanan dari instansi lainnya, sehingga seluruh kawasan perairan yang digunakan lomba bisa tercover.
Selain pada peserta lomba, pamwas juga ditujukan pada masyarakat yang menonton disisi perairan yang cukup luas.
"Alhamdulillah sepanjang kegiatan lomba sampan sampai berakhir berlangsung aman dan lancar, serta selamat, sehingga masyarakat bisa bergembira merayakan kemerdekaan negara Indonesia," kata Sugeng Riyono.
Turut hadir menyaksikan dalam lomba Dragon Boat Race di Kuala Sempang tersebut, Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Kepri Dapil Bintan-Lingga Hj Dewi Kumalasari, Sekda Bintan Ronny Kartika, Ketua DWP Bintan Elyza Riani.
(Abu Bakar)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar