Ciptakan Kegembiraan Bersama, UPP Tanjung Uban Ajak Pegawai Buat Acara Hiburan di HUT ke 78 RI - WARTA LOGISTIK | CERDAS & INFORMATIF

Post Top Ad

Responsive Ads Here
Ciptakan Kegembiraan Bersama, UPP Tanjung Uban Ajak Pegawai Buat Acara Hiburan di HUT ke 78 RI

Ciptakan Kegembiraan Bersama, UPP Tanjung Uban Ajak Pegawai Buat Acara Hiburan di HUT ke 78 RI

Share This


Tanjung Uban (wartalogistik.com) -  Usai apel bendera memperingati HUT ke 78 Republik Indonesia, pada Kamis  pagi (17/8 ) pihak Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas I Tanjung Uban, Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, Kemenhub siangnya melangsungkan kegiatan bersama pegawai untuk melakukan aneka kegiatan hiburan di pantai Sakerah.


Kepala Kantor UPP Kelas I Tanjung, Capt. Abdul Nasir, M.M., M.Mar menyatakan kegiatan dipantai Sekerah, Tanjung Uban ini sebagai kegiatan bersama pegawai dalam rangka memeriahkan  perayaan HUT ke 78 RI, sehingga semakin tercipta suasana kegembiraan pada pegawai, semakin baik  silaturahmi sesama pegawai dan meningkat kinerja layanan kepada masyarakat.


" Kegiatan ini diisi dari pegawai untuk pegawai dan juga keluarga pegawai," kata Capt. Abdul Nasir.


Kegiatan yang dilangsungkan oleh UPP Tanjung Uban itu meliputi peragaan busana daerah, panggung hiburan dan aneka lomba ringan.


Suasana kemeriahan terlihat saat lomba pergaan busana. Tampir sejumlah wanita dengan busana aneka daerah di Indonesia. Pesertanya pegawai UPP Tanjung Uban, Darma Wanita.


" Pegawai dan keluarga ikut sérta sehingga menciptakan kegembiraan bersama pada HUT ke 78 RI ," kata Capt. Natsir.


Kepala UPP Tanjung Uban dalam kegiatan itu terjun langsung mengatur jalannya kegiatan agar lancar dan meriah. Pada lomba busana adat, bahkan menjadi komentator atas peserta yang ikut lomba. Kemeriahan pun semakin semarak.


(Abu Bakar) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here