PADANG PARIAMAN (Warta Logistik) - Perkembangan sangat besar akan terjadi sejalan dengan
apa yang diistilahkan dengan evolusi industri 4.0 saqat ini dan kedepan.
Untuk itu, Poltekpel Sumbar belum lama ini
menggelar Diskusi Panel, sebagai bagian dari Pengembangan Sumber Daya Manusia
Perhubungan (BPSDMP), membangun kompetensi dan karakter sumber daya manusia
melalui pendidikan dan pelatihan segenap
manajaemen dan mahasiswa Poltekpel Sumbar.
Sekretaris BPSDM Perhubungan, Ir. Popik
Montanasyah M. T, ketika menjadi pembicara pada Diskusi Panel yang berlangsung
di Kampus Politeknik Pelayaran Sumatera Barat (Poltekpel Sumbar), dengan tema
Peranan Kementerian Perhubungan Dalam Menghadapi Revolusi Industri 4.0, Rabu
(17/7).
"Sebagaimana proses belajar dan mengajar yang berlangsung di
Kampus Poltekpel Sumbar ini upaya menghadapi revalusi industri 4.0 itu
berlangsung," kata Sekbadan BPSDMP, Popik Montanasyah.
Pada diskusi itu pembicara lainnya adalah,
Inspektur I, Inspektorat Jenderal Kementerian Perhubungan, Mohamad Murdiyanto
S.E. M.Si. , Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan Darat,
Suharto A. TD. M.M, dan mantan Direktur Poltekpel Sumbar, Capt. Anthoni.
Berlangsungnya diskusi panel itu menurut
Direktur Poltekpel Sumbar, Rivolindo, M.M., merupakan salah satu bentuk
kegiatan meningkatkan wawasan para taruna-taruni atas perkembangan ilmu
pengetahuan. Kegiatan diskusi berlangsung secara berkala dengan menghadirkan
pihak yang berkompeten dalam bidangnya. (*Safira).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar